Hasil Turnamen TIM Futsal STMIK Banjarbaru

LAGA TERAKHIR FUTSAL STMIK BANJARBARU SEBELUM PUASA CHAMPIONS

stmik-juaraTIM Futsal STMIK  Banjarbaru berhasil menjadi juara pada Turnamen Analis Kesehatan Borneo Lestari Banjarbaru, Final yang dilaksanakan pada hari Senin, 8 Juni 2015 jam 21.00 mempertemukan TIM Futsal STMIK Banjarbaru Vs TIM Futsal Evolution.
Dalam laga Final ini pertandingan disaksikan ratusan penonton membuat pertandingan semakin enak untuk ditonton karena kedua TIM memainkan pertandingan dengan tempo cepat hingga membuat penonton bertepuk tangan jika salah satu TIM melakukan serangan dan juga dalam menjaga lawan kedua TIM juga menunjukkan cara menempel lawan dengan baik.

Kick off bola pertama dipegang oleh TIM Evolution, bola yang dikuasai oleh TIM Evolution langsung melakukan serangan dan bisa diamankan oleh pemain STMIK Banjarbaru, di babak pertama TIM Futsal STMIK Banjarbaru sempat tertinggal 0 – 2 oleh aksi para pemain Evolution yang melakukan kerjasama dengan baik dan ini tidak bisa dicegah oleh para pemain STMIK  Banjarbaru.  Ketinggalan 0 – 2 membuat pemain STMIK Banjarbaru mulai menata permainan secara perlahan dan ini berbuah manis lewat sebuah tendangan bebas Rizky bisa menyelesaikan dengan tendangan yang keras hingga bisa menembus tembok Evolution terakhir Amat (Kiper) hingga kedudukan 1 – 2  dan Evolution bisa menambah gol lagi lewat serangan balik yang menghasilkan gol hingga kedudukan menjadi 1 - 3.  Hingga berakhir babak pertama kedudukan tetap 1 – 3.


Pada waktu istirahat Pelatih STMIK Banjarbaru memberikan masukan-masukan kepada pemain agar bisa mengeluarkan kemampuan yang mereka punya dan komunikasi sesama pemain harus dilakukan.

Memasuki babak ke 2 STMIK Banjarbaru langsung melakukan inisiatif penyerangan agar bisa mengejar ketinggalan gol dan berkat kerjasama yang baik Alam bisa mencetak gol hingga kedudukan menjadi 2 – 3 dan berkat pelanggaran yang dilakukan evolution bisa diselesaikan Rizky lagi dengan tendangan kerasnya yang menembus pagar betis evolution hingga kedudukan menjadi 3 - 3, kemudian terjadi jual beli serangan yang dilakukan kedua tim. Dalam keadaan imbang Evolutian kembali bisa memperbesar selisih gol dengan menambah 2 gol hingga kedudukan menjadi 3 – 5, setelah kedudukan ini TIM STMIK Banjarbaru kembali bisa membalikkan keadaan menjadi 5 – 5 yang dicetak Alam dan Zali 1 kedudukan imbang berakhir babak ke 2.
Memasuki babak perpanjangan waktu STMIK Banjarbaru bisa menambah 1 gol lewat aksi Rony yang bisa memanfaatkan kemelut didepan gawang hingga kedudukan menjadi 6 – 5. Dan pada perpanjangan waktu 5 menit kedua akhirnya TIM Evolution bisa menyamakan hingga skore berakhir 6 – 6.
Karena skore tetap imbang maka diadakan adu finalty yang menunjuk 3 algojo masing-masing TIM : STMIK Banjarbaru diwakili oleh Rizky, Zaly dan Farid dan Kiper cadangan STMIK Banjarbaru yang disiapkan sebagai benteng terakhir adu pinalti Rio Purnawan.


Penembak I Evolutian bisa diblok Kiper STMIK Banjarbaru Rio
Penembak I STMIK Banjarbaru Rizky bisa menembus kiper Evolution Amat 0 – 1
Penembak II Evolution bisa membobol Kiper STMIK Banjarbaru 1 – 1
Penembak II STMIK Banjarbaru Zali bisa membobol kiper Evolution Amat 1 – 2
Penembak III Evolution bisa diblok Kiper STMIK Banjarbaru Rio hingga kedudukan tetap 1 - 2

Dengan kemenangan ini TIM Futsal STMIK Banjarbaru berhak atas Tropi Juara I dan Uang pembinaan Rp 2.000.000 dari panitia pelaksana Turnamen Analis Kesehatan Borneo Lestari Banjarbaru.
Menurut Manager STMIK Banjarbaru Fitriyadi hasil yang didapatkan ini adalah berkat kerja keras seluruh pemain dan official TIM, semoga setelah lebaran STMIK Banjarbaru bisa berbuat lebih baik lagi.


Secara keseluruhan TIM Futsal STMIK Banjarbaru dalam tahun ini udah dapat 5 gelar juara dari 9 turnamen yang diikuti dan ini secara prestasi STMIK Banjarbaru udah mengalami peningkatan prestasi dibanding tahun 2013 dan 2014.


Beberapa Prestasi Yang didapatkan TIM antara lain :

  1. Juara IV Pada Turnamen Futsal Analis pada tahun 2013
  2. Juara I Pada Turnamen Futsal Funtastik pada tahun 2013
  3. Juara II Pada Turnamen Futsal MSC Cup tahun 2013
  4. Juara III Pada Turnamen Futsal Kedokteran Cup tahun 2013
  5. Juara III Pada Turnamen Futsal Trikora Cup tahun 2013
  6. Juara III Pada Turnamen Holiday Cup Tahun 2014
  7. Juara IV Pada Turnamen STIEPAN Cup Part IV Tahun 2015
  8. Juara III Pada Turnamen Martapura FC Tahun 2015
  9. Juara II Liga Futsal Mahasiswa 2015
  10. Juara II Turnamen Futsal Engeneering Futsal Competition Tahun 2015
  11. Juara I Turnamen Analis Kesehatan Borneo Lestari Banjarbaru Tahun 2015

Galery Foto :

Juara1turnamen

Juara I Turnamen Analis Kesehatan Borneo Lestari 2015

Juara2chemical

Juara 2 Chemical Engeneering Futsal Competition 2015
 

Juara2liga

Juara 2 Liga Futsal Mahasiswa 2015


 Juara3mfc
Juara 3 Martapura FC 2015


 Juara4mfc
Juara 4 Martapura FC 2015

 

You are here: Home Kemahasiswaan Unit Kegiatan Mahasiswa Olahraga Futsal & Sepakbola Hasil Turnamen TIM Futsal STMIK Banjarbaru